Sunday, April 08, 2012

Fitur Get Software pada Linux Ubuntu 10.10

Salah satu fitur yang saya sukai dari Linux adalah Get Software dimana pada Ubuntu 10.10 fitur tersebut diberi nama Ubuntu Software Center. Fitur ini sangat memudahkan kita untuk mengunduh aplikasi yang kita inginkan, baik yang gratis maupun yang berbayar. Bisa dibilang Ubuntu Software Center adalah Android Market-nya Linux Ubuntu.

Saya sendiri mendapatkan semua aplikasi yang saya gunakan untuk men-develop software seperti Java, Netbeans, phpMyAdmin, dll. dari Ubuntu Software Center. Java dan Netbeans saya install melalui aplikasinya sedangkan phpMyAdmin saya install melalui Teminal. Untuk peng-install-an melalui Terminal dilakukan dengan mengetikkan perintah berikut,
sudo apt-get install namaAplikasi
Satu hal yang diperlukan untuk menggunakan fitur ini adalah koneksi internet yang prima. Koneksi internet tersebut juga sangat dibutuhkan ketika kita ingin meng-update OS Linux Ubuntu kita secara online.

Monday, March 12, 2012

Insert Multiple Data ke MySQL dengan PreparedStatement

Memasukkan beberapa data secara bersamaan ke database MySQL menggunakan PreparedStatement dari Java itu ternyata juga bisa dilakukan lho. Saya sendiri baru mengetahuinya setelah mengerjakan sebuah Aplikasi Sistem Informasi pesanan yang dimana dalam salah satu fungsinya harus bisa meng-input-kan beberapa data secara langsung kedalam database.

Untuk langkah-langkahnya bisa kamu lihat dihalaman berikut ini :
Yang membedakan multiple insert dengan insert satu baris adalah fungsi eksekusi yang digunakan oleh PreparedStatement. Insert satu baris menggunakan method executeUpdate() untuk mengeksekusi setiap parameter yang dimasukkan, sedangkan pada multiple insert setiap SQL syntax dan parameter-nya ditaruh dalam sebuah list. Setiap obyek dalam list tersebut ditambahkan dalam batch menggunakan fungsi addBatch(namaObyek). Batch tersebut lalu dieksekusi menggunkan fungsi executeBatch().

Saturday, February 18, 2012

Instalasi phpMyAdmin pada Linux Ubuntu 10.10

Alhamdulillah, akhirnya hari ini percobaan Instalasi phpMyAdmin pada Linux Ubuntu 10.10 telah berhasil dilakukan. Saya disini tidak bermaksud menerangkan tutorial-nya secara detail, tetapi saya mau share mengenai permasalahan yang saya hadapi selama proses instalasi berikut troubleshoot-nya.

Untuk tutorial Instalasi phpMyAdmin pada Linux Ubuntu 10.10 bisa kamu lihat disini:
Kebetulan tutorial diatas berasal dari Community Ubuntu Documentation, jadi bahasa yang digunakan adalah bahasa Inggris.

Permasalahan yang saya hadapi adalah tidak tampilnya view untuk login pada http://localhost/phpmyadmin setelah ApacheMySQL dan phpMyAdmin selesai di-install, dimana saat itu tampil sebuah pesan 404 "Not Found". Ternyata saya lupa memasukkan teks dibawah ini pada /etc/apache2/apache2.conf.
Include /etc/phpmyadmin/apache.conf
Karena saat pada saat ini login sebagai user maka saya tidak bisa mengedit file tersebut. Nah, disinilah saya kemudian mencari tutorial untuk login sebagai root. Tutorial tersebut bisa kamu lihat disini :
Setelah itu masih ada error lagi karena belum membuat sebuah domain server. Error dapat ditanggulangi dengan melaksanakan langkah-langkah pada Instalasi ApacheMySQLPHP bab Installing Apache 2.

Selesai sudah, akhirnya bisa memakai phpMyAdmin pada Linux Ubuntu 10.10.

948UM4S53GBH